Kelebihan Sistem Operasi Linux dan Kekurangannya

Kelebihan Sistem Operasi Linux dan Kekurangannya

Sistem operasi linux merupakan turunan dari Unix yang mempunyai kemampuan beroperasi di berbagai macam perangkat keras mulai dari x86 hingga RISC. Linux adalah perangkat lunak gratis yang memiliki banyak distro sesuai dengan kebutuhan dan bisa Anda gunakan secara cuma-cuma seperti Red Hat, Slackware, CentOs dan lainnya. Linux sendiri cukup sulit di terapkan pada seseorang yang masih pemula, mulai dari penginstalan, konfigurasi hinga penggunaan aplikasinya. Karena design antarmuka Linux tidak seperti Windows yang user friendly. 

Sistem operasi Linux bersifat Open Source, yang mana source code Linux dapat dimodifikasi oleh siapapun. Karena kode Linux ini bersifat Open Source sehingga banyak developer yang mengembangkan Linux menjadi berbagai macam distro, seperti Linux Ubuntu, Linux Mint, Debian dan masih banyak lagi.

Fungsi Linux ini sangat beragam, tidak hanya digunakan untuk server saja melainkan untuk programming, web security, hacking atau untuk aplikasi umum lainnya. Semua digunakan sesuai dengan penggunaannya masing-masing. 

Kali ini, Komara Tech akan membagikan penjelasan tentang apa saja kelebihan dan juga kekurangan yang dimiliki sistem operasi Linux. Untuk lebih lengkapnya simak ulasan dibawah ini dengan seksama, ya!

 KELEBIHAN DAN KEKURANGAN LINUX

Setiap sistem operasi pasti mempunyai kelebihan serta kekurangannya tersendiri. Baik dari segi penggunaan (user) maupun kenyamanan, semua itu sesuai dengan kebutuhan masing-masing. Berikut ini kelebihan dan kekurangan Linux.

KELEBIHAN LINUX

Sebagai sistem operasi yang bersifat open source, Linux memiliki kelebihan yang menguntungkan bagi user yang menggunakannya. Berikut ini kelebihan Linux :

1. Lisensi Gratis

Keuntungan jika memakai sistem operasi Linux sudah berlisensi gratis. Beda dengan sistem operasi lainnya seperti Windows yang mematok harga lisensi sebesar 2 jutaan pertahunnya. Sistem operasi yang satu ini justru gratis digunakan oleh banyak pengguna. 

2. Bersifat Open Source

Seperti sudah dijelaskan sebelumnya, bahwa Linux adalah sistem operasi yang bersifat open source, yang mana semua kode atau source code Linux dapat digunakan oleh siapa saja dan bisa dimodifikasi atau bisa disebut dengan terbuka. Inilah yang menjadi kelebihan maupun keuntungan jika menggunakan Linux. User dapat mengcustome fitur-fitur yang ada pada Linux, baik itu mengedit atau menghapusnya.

3. Sistem Keamanan yang Kuat

Selain dua hal yang sudah disebutkan, Linux sendiri mempunyai sistem keamanan yang terpercaya. Dengan keamanan yang tinggi maka tidak perlu khawatir data-data akan lenyap oleh virus yang berasal dari situs manapun. 

4. Banyak Pilihan Distro

Kelebihan yang selanjutnya adalah Linux memiliki banyak pilihan distro yang bisa digunakan, dengan perkembangan yang dilakukan oleh banyak developer membuat Linux menjadi berbagai macam, diantaranya seperti : Debian, Linux mint, Linux ubuntu, Redhat, Fedora, Arch dan tentunya masih banyak lagi. 

5. Ringan di Operasikan

Kelebihan terakhir yang dimiliki Linux adalah ringan saat dioperasikan. Karena Linux menggunakan sistem berbasis command line (perintah melalui text) yang menjadikan server lebih ringan dijalankan, baik di perangkat keras yang spesifikasinya rendah sekali pun, walaupun Linux sudah menerapkan GUI (Graphical User Interface). Namun, tetap saja Linux lebih ringan dibandingkan dengan Windows. 

KEKURANGAN LINUX

Tidak hanya kelebihannya saja yang dimiliki oleh Linux. Linux juga memiliki kekurangan yang akan Komara Tech bahas dibawah ini!

1. Kurang Suport Aplikasi

Kekurangan sistem operasi Linux yang pertama adalah minimnya dukungan aplikasi. Masih banyak aplikasi yang belum suport pada Linux. Seperti aplikasi editing dari Adobe. Maka inilah yang menjadi penyebab Linux tidak terlalu banyak dipakai banyak orang, karena belum banyak dukungan aplikasi yang compatible dengan Linux.

2. Instalasi dan Konfigurasi Cukup Sulit 

Bagi yang baru mempelajari sistem operasi Linux, konfigurasi pada Linux cukup sulit ini adalah benar nyatanya. Jika dibandingkan dengan Windows, Linux terlampau sulit untuk proses instalasi dan konfigurasinya. Namun, ada beberapa distro Linux yang ditujukan untuk pemula sehingga proses install dan konfig lebih mudah seperti Linux Mint contohnya. Sehingga membutuhkan kemampuan lebih agar dapat menjalankan sistem operasi Linux ini.

3. Kurang Suport Hardware

Selain minimnya dukungan perangkat lunak, Linux juga merupakan sistem operasi yang tidak banyak dukungan perangkat keras atau hardware. Seperti halnya pada laptop yang memang banyak ditanam menggunakan sistem operasi Windows maka dari itu jika ingin menginstal Linux pastikan menggunakan driver yang compatible dengan sistem, karena beberapa perangkat keras tidak suport pada Linux contohnya keyboard dan mouse. 

KESIMPULAN

Itulah beberapa kelebihan dan juga kekurangan yang ada pada sitem operasi Linux. Dari penjelasan diatas bisa menjadi bahan perbandingan juga untuk Anda yang akan menggunakan sistem operasi Windows atau Linux. Semua sistem operasi memiliki keuntungannya masing-masing, sehingga Anda bisa menpertimbangkannya sendiri. 

Finna Komara
Finna Komara Hello, I'm Finna Komara, I'm from Medan (Indonesia). Blogging is one of my main hobbies, and a job that makes me happy!

Post a Comment for "Kelebihan Sistem Operasi Linux dan Kekurangannya"