6 Cara Mengatasi WiFi IndiHome Lemot

6 Cara Mengatasi WiFi IndiHome Lemot

Salah satu masalah yang sering terjadi ketika menggunakan WiFi adalah gangguan jaringan, selain membuat kesal dan jengkel juga mengganggu pekerjaan hingga tertunda. Tentunya masalah ini membuat pelanggan menjadi tidak nyaman atas keluhan tersebut. 

Kenapa WiFi IndiHome jadi lemot? Biasanya hal tersebut dikarenakan kelebihan kapasitas pemakaian, misalnya Anda menggunakan paket IndiHome 20 Mbps, sedangkan kapasitas yang ditentukan hanyalah 5 user jika lebih dari 5 user maka WiFi pasti akan lemot. 

Penyebab WiFi IndiHome lemot bisa jadi karena gangguan teknis atau juga posisi router yang terhalang oleh benda yang cukup tinggi sehingga menyebabkan sinyal tergganggu. Untuk mengatasinya Anda tidak perlu bingung karena Logovec akan memberikan solusi bagaimana cara mengatasi WiFi IndiHome yang lemot. 

BERIKUT CARA MENGATASI WIFI INDIHOME LEMOT 

Sebagai pengguna WiFi rumahan, Anda bisa melakukannya sendiri dengan mudah untuk mengatasi keluhan WiFi yang lemot ini. Silahkan simak solusi dibawah ini, berikut 6 cara mengatasi WiFi IndiHome lemot.

1. Restart Router atau Modem

Cara pertama yang perlu Anda lakukan adalah merestart reouter atau modem, biasanya dengan melakukan restart pada router kecepatan sinyal akan kembali seperti semula. Karena router memiliki peranan penting dalam perangkat IndiHome ini. Cara ini sering dijadikan jalan keluar pertama jika koneksi internet lebih lambat dari biasanya.

2. Bersihkan Cache pada Browser

Internet bisa jadi lambat karena penggunaan browsing yang Anda gunakan terdapat banyak cache yang disimpan. Hal ini bisa saja terjadi dan membuat WiFi menjadi lemot, untuk mengatasinya Anda harus menghapus cache pada browser agar kecepatan internet menjadi lebih maksimal.

3. Batasi Kapasitas Pengguna

Penggunaan internet jika melebihi kapasitas maka kecepatan sinyal pun akan terganggu. Jika Anda memakai kecepatan hanya 10 Mbps (1-3 perangkat) dan dipakai untuk 5 pengguna sudah dipastikan internet Anda akan mengalami kelambatan. Untuk mendapatkan kecepatan yang optimal jumlah perangkat yang mengakses internet pun harus sesuai dengan keecepatan yang kalian pakai.

4. Perhatikan Posisi Router

Beberapa penempatan lokasi router tidak semuanya dapat mengoptimalkan kinerja router dengan baik, bisa saja posisi router yang dipasang malah membuat WiFi jadi lemot. Ada baiknya jika router ditempatkan di lokasi yang tidak terhalang oleh benda dan juga posisi yang terlalu tinggi ataupun terlalu rendah. Segera pindahkan jika memang posisi router dirumah Anda tidak terjangkau atau berada di dekat elektronik lainnya yang menyebabkan kecepatan sinyal internet terganggu.

5. Gunakan Repeater sebagai Penguat Sinyal

Cara ini bisa Anda ikuti untuk membuat kecepatan internet menjadi lebih efektif dan memperluas jangkauan sinyal, Anda bisa membelinya di pasaran dengan berbagai merk dan kualitas yang beragam. Penggunaan repeater dapat membantu kecepatan WiFi IndiHome dirumah Anda menjadi lebih stabil dan optimal.

6. Upgrade Kecepatan

Jika users dirumah Anda melebihi kapasitas kecepatan internet yang Anda gunakan, cobalah dengan menambah akses kecepatan paket internetnya. Gunakan paket internet IndiHome yang sesuai dengan kapasitas pengguna WiFi agar tidak terjadi kelambatan saat mengakses internet. 

KESIMPULAN

Itulah 6 cara mengatasi WiFi IndiHome yang lemot, cobalah beberapa cara diatas untuk mengatasi masalah WiFi yang tidak stabil, jika cara diatas tidak bekerja pada WiFi IndiHome dirumah Anda, silahkan hubungi teknisi IndiHome atau Anda bisa mengajukan keluhan lewat Twitter maupun email yang sudah IndiHome sediakan. Selamat mencoba!
Finna Komara
Finna Komara Hello, I'm Finna Komara, I'm from Medan (Indonesia). Blogging is one of my main hobbies, and a job that makes me happy!

Post a Comment for "6 Cara Mengatasi WiFi IndiHome Lemot "